6 Inspirasi Ruang Multimedia Spektakuler

arisyahril arisyahril
modern by New Wave AV, Modern
Loading admin actions …

Apa rasanya jika kita memiliki ruang karaoke dan bioskop sendiri di rumah? Sangat menyenangkan tentunya. Kita tidak perlu antre di loket bioskop atau menunggu giliran karaoke. Pengeluaran juga akan semakin irit karena tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk membeli tiket bioskop dan karaoke. Semua itu dapat dinikmati bersama keluarga tercinta di dalam rumah.

Tapi apakah semua itu memungkinkan? Sangat memungkinkan tentunya. Homify memiliki ahli desain interior multimedia yang mampu membuat home theater dengan kualitas audio dan visual yang sangat baik. Interior ruang multimedia dirancang sedemikian rupa untuk membuat nyaman para penghuni rumah. Berikut beberapa proyek ruang multimedia yang bakal menginspirasi Anda untuk mengaplikasikannya di rumah.

Fasilitas Hiburan di Ruang Keluarga

Beberapa ruang multimedia di atas menggunakan satu ruangan khusus yang hanya memiliki fungsi hiburan. Lalu bagaimana jika rumah Anda tidak memiliki ruangan khusus untuk menampung ruang multimedia? Anda tidak perlu khawatir. Ruang tengah atau ruang televisi pun dapat disulap menjadi ruang multimedia.

Garapan Art-In ini misalnya, ruang multimedia dibangun di ruang keluarga. Mereka hanya menambahkan perangkat layar berukuran lebar dan perangkat audio yang mumpuni di ruang keluarga. Semua perangkat dikoneksikan dengan sebuah gadget yang dapat mengubah ruang keluarga ini menjadi home theater atau tempat karaoke.

Koneksikan dengan Smartphone atau Tablet

Perkembangan teknologi memungkinkan Anda untuk mengatur semua fungsi di ruang multimedia dari genggaman tangan. Kini, Anda tak lagi butuh tiga buah remote control berbeda untuk mengendalikan televisi, perangkat audio dan pemutar lagu/film. Jika televisi dan perangkat lainya telah memiliki koneksi nirkabel seperti wifi dan bluetooth, Anda dapat menghubungkannya dengan smartphone atau tablet.

Setelah perangkat elektronik terhubung dengan smartphone atau tablet, Anda dapat menikmati beragam fitur menarik. Mulai dari mengontrol setelan audio, memutar film dan lagu, hingga bermain game online. Beberapa aplikasi smartphone bahkan diklaim mampu mendongkrak kualitas gambar dan audio serta membuat efek-efek audio.

Teknik Pencahayaan yang Unik

Perpaduan lampu LED warna-warni dapat memberikan kesan yang unik di ruang multimedia. Ruang multimedia garapan New Wave AV ini misalnya, pemasangan lampu LED aneka warna membuat ruangan ini menjadi seperti lounge di hotel bintang lima. Nyala lampu LED juga dapat di-setting untuk menyesuaikan dengan lagu yang sedang diputar. Sungguh, Anda akan merasakan sedang berada di tempat disko meski tengah berada di dalam rumah.

Sesuaikan Furnitur dengan Tema

Sesuaikan penggunaan furnitur dengan konsep ruang multimedia. Jika Anda ingin ruang multimedia bertema home theater, penggunaan captain seat seperti pada gambar ini cukup tepat. Kursi jenis ini cocok digunakan untuk menikmati film yang memiliki durasi cukup lama. Pastikan untuk memilih kursi dengan cup holder agar mudah menyimpan minuman.  Jika Anda lebih suka menggunakan ruang multimedia sebagai ruang karaoke, Anda dapat memilih furnitur jenis sofa.

Sediakan Bar Makanan dan Minuman

Aktivitas menonton film, berkaraoke ria atau bermain game sangat cocok dilakukan sambil menikmati makanan dan minuman. Untuk itu, pastikan ruang multimedia memiliki fasilitas penyimpanan minuman dingin dan cemilan seperti keripik kentang. Anda tentu tak mau melewatkan jalan cerita film yang sedang diputar karena harus mengambil minuman atau cemilan di dapur.

Gunakan Perangkat Audio Berkualitas

Perangkat audio sangat menentukan kualitas ruang multimedia. Pastikan untuk memilih perangkat audio yang memiliki suara yang jernih. Periksa kualitas suara di tiap rentang, bass dan treble. Pastikan juga perangkat audio yang akan digunakan memiliki kemampuan 3D sound. Saat menonton film, fitur ini akan membuat Anda merasa benar-benar berada dalam setting film. Pastikan juga ruang multimedia Anda memiliki peredam suara yang baik agar tidak mengganggu tetangga sekitar.

Need help with your home project?
Get in touch!

Highlights from our magazine