Lantai Dapur Mana yang Paling Tepat untuk Dapur Rumah Anda?

Prisca Akhaya Prisca Akhaya
Trendboden der Woche: # Parkett #Landhausdiele, Hain Parkett Hain Parkett Modern walls & floors
Loading admin actions …

Dapur merupakan ruangan dalam rumah yang termasuk bagian terpenting di dalam rumah dan fungsinya menopang ruangan lain, karena ruangan ini berkontribusi terhadap berbagai makanan yang masuk ke dalam perut penghuni rumah.

Banyak orang yang mengatakan bahwa dapur adalah simbol rumah yang nyaman, memberikan ketenangan dan kenyamanan lewat makanan yang enak. Karena itu, sudah sewajarnya dapur dibangun untuk membuat mereka yang menyediakan makanan bisa melakukannya dengan nyaman. 

Dapur yang tergolong layak dan nyaman memiliki banyak level. Prioritas utamanya, bagaimanapun, haruslah kenyamanan dalam mengakomodasi gaya hidup, seperti keberadaan tempat untuk menyiapkan makanan dengan alat-alat yang lengkap. Keindahan yang datang dengan fungsi yang maksimal haruslah menjadi esensi dapur. Memasak di ruangan yang indah merupakan bonus.

Soal keindahan ruangan dapur, elemen yang sering terabaikan namun cukup penting dalam memastikan keindahan ruangan adalah pemilihan lantai dapur. Pemilihan lantai yang tepat tidak hanya menjaga keindahan, namun juga memudahkan membersihkan lantai. Apa saja pilihan lantai dapur yang tersedia?

1. Lembaran ubin

Pilihan terpopuler untuk alas lantai dapur adalah jenis ubin yang satu ini. Dengan warna-warni yang beragam dan coraknya, lantai ini makin disukai. Lantai ini pun amat mudah dibersihkan, dijaga kebersihannya, meski jarak-jarak garis pemisah di antaranya membutuhkan perhatian ekstra jika berwarna putih.

2. Lantai atau pelapis lantai PVC

Pilihan lainnya untuk lantai dapur adalah bahan PVC yang terbuat dari inti fiberglass dan permukaan PVC yang melapisinya dengan banyak lapisan. Kedua lapisan memiliki corak dan lapisan UV yang membuatnya tahan lama. Anda juga tidak perlu takut jika lapisan lantai akan menyusut. Lantai ini juga anti gores.

3. Batu polesan

Lantai dengan batu polesan merupakan alternatif lain untuk siapa saja yang menginginkan adanya lantai yang mulus tak berhalangan. Lantai jenis ini pun mudah dibersihkan. Anda tidak perlu khawatir sesuatu akan jatuh ke atasnya dan mengotorinya, karena lantai ini mudah dibersihkan.

Normalnya, banyak orang lebih memilih bahan batuan pasir di bagian rumah lainnya karena keindahannya. Di dapur pun sama. Anda dapat menggunakannya, namun risikonya adalah harganya yang menjadi lebih mahal.

4. Kayu

Kayu merupakan material yang mempesona apa adanya. Dengan kesan dekat dengan alam dan kenyamanan maksimum, lantai kayu pada dapur sebaiknya berjenis lantai kayu keras yang sudah dilapisi dengan baik. Mengingat dapur adalah ruangan yang seringkali lembab dan panas, jika Anda tidak mempersiapkan lantai kayu sebaik mungkin sebelumnya, lantai kayu tidak akan tahan lama.

5. Lantai berlaminasi

Pilihan lainnya untuk siapa saja yang menginginkan tampilan lantai dapur agar tampak seperti lantai kayu adalah lantai laminasi. Lantai laminasi menyediakan tampilan kayu tanpa menggunakan kayu asli dan menggantikannya dengan bahan sintetis yang juga merupakan pilihan menarik. Harganya lebih terjangkau dan mudah sekali dipasang dengan banyak pilihan corak. 

Lantai berlaminasi sangat tahan terhadap goresan dan tidak mudah berdebu, meski sangat rentan akan kuman. Meskipun air tumpah banyak ke lantai, dengan lantai ini Anda tidak disarankan untuk segera melapnya karena akan merusak lantai.

Need help with your home project?
Get in touch!

Highlights from our magazine